Pengalaman Ganti Gir Dan Rantai Honda Supra X 125


Sobat Dukun Ban semuanya, mengganti Gir dan Rantai sepeda motor sebenarnya merupakan hal yang biasa, sebab jika komponen tersebut sudah rusak atau sudah tidak layak pakai, agar tidak menimbulkan masalah atau gangguan saat berkendara, maka harus segera diganti dengan yang baru.

Berhubung sudah lumayan lama saya tidak melakukan update artikel baru pada blog ini, maka pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi sedikit informasi tentang pengalaman saya mengganti gir dan rantai Honda Supra X 125.



Sebenarnya untuk mengganti gir dan rantai sepeda motor secara garis besar caranya hampir sama, hanya saja mungkin untuk peralatan atau kunci-kunci yang digunakan berbeda, terutama ukuran kunci yang digunakan.

Oke langsung saja ...!!!

Pada postingan kali ini saya ingin bercerita tentang pengalaman saya mengganti gir dan rantai honda supra x 125 dengan gir dan rantai honda supra x 125 F1.

Perlu sobat ketahui bahwa gir belakang honda supra x 125 ukurannya sangat kecil yaitu ukuran 35, yang artinya jumlah gigi pada gir tersebut hanya ada 35 gigi.

Karena ukuran gir belakangnya kecil, hal ini membuat honda supra x 125 kurang handal ditanjakan, dan jika digunakan untuk melintasi jalanan yang banyak menanjak, apalagi berboncengan sering kewalahan, bahkan jika tanjakannya lumayan tinggi mau tidak mau yang membonceng harus turun.

Berbeda dengan honda supra x 125 F1 yang mana ukuran gir belakangnya lebih besar dari pada honda supra x 125 biasa yaitu ukuran 39. Karena ukuran gir belakangnya lebih besar, hal ini membuat honda supra x 125 F1 lebih handal ditajakan.

Maka dari itu saat gir dan rantai sepeda motor honda supra x 125 milik saya minta diganti, saya memutuskan untuk menggantinya dengan gir dan rantai honda supra x 125 F1, yang mana ukuran gir belakangnya lebih besar dari honda supra x 125.

Dan terbukti setelah saya ganti gir dan rantainya, sepeda motor saya jadi lebih handal di tanjakan, jika dulu saat melewati tanjakan tinggi sambil berboncengan yang membonceng harus turun dulu, tapi sekarang tidak perlu lagi menurunkan penumpang.

Bahkan selain lebih handal ditanjakan, dijalanan datar pun tarikannya jadi tambah wush, jika dulu saat dijalan lapang yang tidak menanjak kecepatan maksimal cuma 100 km/jam, setelah diganti gir dan rantainya kecepatannya bisa mencapai 125 km/jam.

Nah jika suatu saat nanti sobat ingin mencoba mengganti gir dan rantai sendiri, pada postingan ini saya juga ingin membahas sedikit mengenai langkah-langkah mengganti gir dan rantai sepeda motor.

Meskipun yang saya gunakan sebagai contoh adalah honda supra x 125, tapi pada dasarnya mengganti gir dan rantai pada setiap sepeda motor secara garis besar caranya hampir sama, hanya saja untuk kunci-kuncinya kadang ada yang berbeda ukurannya.

Untuk mengganti gir dan rantai honda supra x 125 berikut beberapa alat-alat atau kunci-kunci yang digunakan : 

Tang digunakan untuk membuka sambungan rantai, kunci ring 14 dan 19 digunakan untuk membuka as roda belakang, kunci ring 12 untuk menyetel rantai, kunci T 12 untuk membuka mur gir dan mur postep bawah, kunci T 14 untuk membuka mur postep atas, kunci T 8 untuk membuka penututup gir depan, kunci T 10 untuk membuka gir depan.

Jika semua peralatan yang diperlukan sudah disiapkan langsung saja berikut langkah-langkah mengganti gir dan rantai sepeda motor ( Honda Supra X 125 ) :
  1. Buka sambungan rantai menggunakan tang kemudian ambil rantainya.
  2. Bongkar roda belakang menggunakan kunci ring 14 dan kunci ring 19.
  3. Buka mur gir belakang menggunakan kunci T 12, kemudian ambil gir yang lama.
  4. Pasang gir yang baru kemudian kencangkan lagi mur gir belakang mengunakan kunci T 12.
  5. Pasang kembali roda belakangnya, tapi jangan kencangkan as rodanya, biarkan dalam kondisi kendor.
  6. Buka mur postep atas menggunakan kunci T 14 dan mur postep bawah menggunakan kunci T 12 kemudian lepaskan postepnya.
  7. Buka penutup gir depan menggunakan kunci T 8.
  8. Buka baut penahan gir depan menggunakan kunci T 10, kemudian ambil gir depan yang lama.
  9. Pasang gir depan yang baru kemudian pasang baut penahannya dan kencangkan menggunakan kunci T 10.
  10. Pasang rantai baru kemudian atur kekecangannya sesuai petunjuk yang ada di penutup rantai.
  11. Kencangkan As roda belakang menggunakan kunci ring 14 dan kunci ring 19.
  12. Pasang kembali penutup gir depan, kemudian kencangkan bautnya menggunakan kunci T 8.
  13. Pasang lagi postep kemudian kencangkan murnya menggunakan kunci T 14 dan kunci T 12.

Tips mengganti gir dan rantai

Apabila ingin mengganti gir dan rantai usahakan untuk mengganti satu set jangan menggantinya dari satu, karena komponen yang baru akan cepat aus disebabkan tidak span, sebagai contoh jika hanya diganti rantainya saja maka rantai tersebut akan cepat aus karena tidak span dengan girnya, begitu juga jika yang diganti hanya girnya saja, maka gir yang baru tadi akan cepat habis.

Selain harus diganti satu set baik itu gir depan, gir belakan dan rantainya, agar lebih awet dan tahan lama selalu gunakan onderdil atau sparepart yang orsinil, karena sparepart orsinil lebih terjamin mutu dan kualitasnya.

Baiklah sobat semuanya, demikianlah sedikit cerita tentang pengalaman mengganti gir dan rantai honda supra x 125, semoga informasi ini bisa bermanfaat dan berguna bagi anda. 


Postingan terkait:

24 Tanggapan untuk "Pengalaman Ganti Gir Dan Rantai Honda Supra X 125"

  1. Saya belum pernah ganti gir mas padahal sudah lama sih.Wah harus satu set ya mas

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo mau ganti gir dan rantai usahakan dan lebih baik kalo satu set mas biar lebih awet

      Delete
  2. msalah ganti gir dan rante emang masPoniran jagoya. kalo saya di suruh beginian kayanya perlu waktu lama sampe selesai. mengkin keburu imsak.
    terimaksih mas berbagi caranya manfaat nih buat saya yang gapernah melakukan ganti rante

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama-sama mas, siapa tahu saja nanti mang aduls mau mencoba sendiri mengganti gir dan rantai sepeda motornya

      Delete
  3. Mas, saya pake supra x helm in ukuran gear belakang 36. Top speed 100kpj. Kalo ganti yg lebih besar dikit (rencana ganti ke 38) bisa dpt tarikan bawah oke sama top speed naik begitu kah mas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pengalaman saya tenaga jadi bertambah dan dijalan datar tarikan jadi tambah enteng

      Delete
  4. Kalau supra x 125d cocok gk min pakai gear supra x fi

    ReplyDelete
  5. Bang saya sudah ganti gear set. Tapi masalahnya rantai terlihat goyang? Pada motor supra x 125. Karet dudukan sudah saya ganti juga? Apa perlu ganti mur dan baut depan belakang? Mohon pencerahannya

    ReplyDelete
  6. Iya kecepatan terlihat naik di speedometer,karena terjadi perubahan gear membuat data speedo tidak akurat lagi.Sensor kecepatan supra x 125 kan diletakkan sebelum transmisi gear depan.Jadi ada kaya semacam pemalsuan data speedometer.Kalau gear belakang diperbesar maka dispeedometer akan terjadi kenaikan speed.Sebaliknya kalau rasio gear belakang diperkecil maka di speedometer speednya akan turun.Sebenarnya dg penggantian gear efek yg langsung terasa itu tarikan karena torsinya meningkat dan dari segi top speed akan sedikit turun.Berbeda lagi jika pengambilan data speedometer berdasar putaran ban depan maka data speedometer akan tetap akurat walau dilakukan penggantian gear.

    ReplyDelete
  7. Bro , ada yg bisa bantu jawab..mau ganti gear depan 15 Belakang 34...khusus jalan datar enak gak...

    ReplyDelete
    Replies
    1. enak mas cuma jadi kurang kalo ditanjakan

      Delete
  8. kalo ganti gir belakang set tpi honda supra x 125 helmin ...ni salah motor saya honda supra x 125 yg biasa f1 2017..bisa kgk y di pasang y

    ReplyDelete
  9. Bro mau tanya ini.
    Gear seat apa ya gan yg ukuran blkg 40an untuk Supra x 125 helm in.
    Soalnya saya pakek standarnya top speed cuma 100 di gigi 4 loyo,,,
    Solusinya gan?
    Terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tergantung keinginan, gan. Semakin banyak mata rantai gear belakang, maka akan semakin ringan dan cocok di jalur pegunungan, tapi top speed akan menurun saat di jalan datar untuk berjalan kencang

      Sebaliknya, kalau di jalan datar, gear belakang lebih sedikit mata gearnya, maka akan mencapai top speed yang mantabs, tapi saat2 awal akan lebih berat

      Delete
  10. Ada panduan gak gir belakang pke UK brp trus bagusnya gir depan pke UK brp ? T.kasih

    ReplyDelete
  11. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  12. supra x 125 saya sdh bore up 150 cc...enaknya pake gear ukuran berapa ya mas?? skrg pake std nya...14/35...

    ReplyDelete
  13. Mau tanya om kalo sering muaatan berat truss jarak jauh mending pake ger blakang ukrab brpa sma rente ukr brpa om

    ReplyDelete